INFO Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Inilah Manfaat Khasiat Buah Zaitun untuk Kesehatan Tubuh

Inilah Manfaat Khasiat Buah Zaitun untuk Kesehatan Tubuh


Buah zaitun selama ini dijual dalam toples dan kaleng, namun sekarang banyak toko yang menjuanya dalam jumlah besar menggunakan barel (seringkali disebut olive bar). Membeli buah zaitun dalam jumlah besar memberikan anda kesempatan untuk bereksperimen dengan berbagai tipe yang mungkin tidak anda kenal sebelumnya dan untuk membeli sesuai dengan kebutuhan anda.

Sementara buah zaitun utuh sangatlah umum, mungkin anda juga menemukan buah zaitun yang telah dibelah, serta buah zaitun yang diisi oleh merica, bawang putih, atau almond. Jika anda membeli buah zaitun dalam jumlah besar, pastikan toko tersebut memiliki penjualan yang baik dan menjaga kesegaran buah zaitun yang mereka jual. Beberapa penjual menggunakan minyak yang sudah dimodifikasi secara genetic seperti Canola yang harus dihindari.

Hindari membeli buah zaitun kalengan. Data FDA menunjukkan bahwa level acrylamide pada buah zaitun kalengan adalah sekitar 1,925 ppb, pada zaitun hitam. Berdasarkan data ini, tingkat acrylamide yang lebih tinggi pada kemasan kalengan mungkin berhubungan dengan prosedur penanganan, penyimpanan, proses, (khususnya metode preservasi dan penggelapan), dan pemanasan yang membantu meningkatkan kadar acrylamide.

Saat memilih buah zaitun, perhatikan label “hand picked”. Deskripsi ini tidak memberikan anda informasi apapun mengenai proses memetik buah zaitun. Banyak buah zaitun yang dipetik langsung menggunakan tangan, meskipun tidak disebutkan pada kemasannya. Sebaliknya, buah zaitun yang dipetik menggunakan mesin seringkali diberli label “hand-picked.


Saat radikal bebas mengoksidasi kolesterol, pembuluh darah rusak dan lemak menumpuk di arteri, yang dapat menyebabkan serangan jantung. Kandungan antioksidan pada buah zaitun hitam dapat mencegah proses oksidasi kolesterol ini, sehingga dapat membantu mencegah serangan jantung. Buah zaitun memang mengandung lemak, namun lemak yang dimilikinya adalah lemak tunggal tak jenuh yang menyehatkan, yang terbukti dapat memperkecil risiko atherosclerosis dan meningkatkan kolesterol baik dalam tubuh. Saat diet rendah lemak tak jenuh tunggal diubah untuk meningkatkan konten lemak tak jenuh tunggal (tanpa memperbesar jumlah lemak secara keseluruhan), para peserta penelitian umumnya mengalami penurunan kadar kolesterol dalam darah, LDL, dan rasio LDL:HDL. Seluruh perubahan ini menurunkan risiko terkena serangan jantung.

Penyakit yang Dapat Disembuhkan dan Cara Penggunaannya :

Mencegah Obesitas
Zaitun merupakan buah yang bisa dimanfaatkan untuk mengontrol serta membantu menurunkan berat badan. Zaitun adalah sumber lemak tak jenuh yang dapat mengusir lemak serta menurunkan sensititivas insulin. Selain itu, buah zaitun mengandung serotonin yang cukup tinggi. Serotonin diketahui dapat membuat tubuh merasa lebih cepat kenyang untuk waktu yang lama serta menurunkan tingkat kalori yang dikonsumsi hingga 200 kalori dalam sehari.

Menurunkan Kanker
Zaitun hitam mengandung vitamin E yang berperan untuk menjaga kesehatan sel. Vitamin E membantu menetralkan radikal bebas penyebab kerusakan sel dan mencegah terbentuknya sel kanker. Adapun salah satu jenis kanker yang bisa dicegah dengan mengonsumsi zaitun hitam adalah kanker usus.

Meningkatkan Zat Besi
Zat besi juga banyak terkandung dalam zaitun hitam. Zat ini berperan penting dalam meningkatkan sistem kekebalan tubuh secara efisien. Dengan memenuhi kebutuhan asupan zat besi, aliran oksigen di dalam darah akan menjadi lebih efektif. Sebaliknya, kekurangan zat besi dapat merusak jaringan.

Menurunkan Penyakit Jantung
Mengandung lemak sehat, zaitun diketahui dapat menetralkan radikal bebas dan membersihkan tumpukan lemak yang ada pada pembuluh darah arteri. Zaitun juga membantu meningkatkan kadar kolesterol baik dalam tubuh dan dapat menurunkan risiko penyakit jantung.

Menjaga Kesehatan Mata
Walaupun tidak sebanyak buah atau makanan lainnya, zaitun ternyata mengandung vitamin A yang cukup banyak sehingga sangat baik untuk menjaga kesehatan mata. Vitamin A dalam zaitun dapat membantu meningkatkan kemampuan mata untuk membedakan terang dan gelap. Selain itu, vitamin A diketahui dapat membantu menurunkan risiko katarak, glaukoma, degenerasi makula, dan penyakit lainnya yang berkaitan dengan kemampuan penglihatan.

Inilah penjelasan tentang manfaat buah zaitun untuk kesehatan yang berguna mengobati berbagai penyakit seperti yang sudah di jelaskan di atas agr selalu waspada kita harus cegah dengan cara tradisional alami agar selalu hidup sehat secara alami.

0 Comments: