INFO Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News


Pisang Goreng Kremes Pontianak

Resep by: The Hasan video

Recook by: Fitriatul Muniroh ( FB )

Bahan:

Untuk celupan 
  • (1/4 dari adonan ini untuk celupan,3/4 dari adonan untuk adonan kremes)
  • 240 g tepung terigu serba guna
  • 120 g tepung beras
  • 105 g tepung tapioka
  • 2 sdm gula pasir
  • 1/2 sdt garam
  • 1/2 sdt vanili bubuk
  • 1/2 sdt kunyit bubuk (bisa diganti pewarna kuning)
  • 600 ml air.

Bahan tambahan 

  • 1 butir telur
  • 150 ml air
  • Lain2 
  • 1 liter atau secukupnya minyak goreng
  • 1 sisir pisang kepok (20 buah) (Kupas, dan bentuk seperti kipas )

Cara membuat

  1. Siapkan wadah,masukkan tepung terigu tepung beras,tepung tapioka,gula pasir,garam,vanili bubuk,dan kunyit bubuk. Aduk rata.
  2. Masukkan air,aduk pakai whisker. Jika adonan sudah tercampur rata. Kocok telur,masukkan 1/4-1/2 dari adonan telur,aduk kembali sampai telur tercampur rata.
  3. Siapkan wadah,masukkan 1/4 dari adonan untuk bahan celupan. Sisihkan
  4. 3/4 dari adonan di tambah sisa kocokan telur dan 150 ml air. Aduk hingga tercampir rata. Sisihkan
  5. Siapkan wajan,masukkan minyak goreng. Panaskan minyak goreng benar2 panas. 
  6. Masukkan 3-4 sendok sayur adonan kremes,goreng hingga kokoh.
  7. Jika sudah kokokh,celupkan pisang ke bahan pencelup,letakkan pisang di atas kremesan. 
  8. Jika kremesan sudah garing,pisang 1 dengan pisang lainnya. Balik pisang goreng hingga matang.
  9. Jika sudah matang,angkat dan tiriskan.
  10. Pisang goreng kremes pontianak bisa diberi topping selai srikaya atau dengan keju parut.
  11. Selamat mencoba

0 Comments: